Belajar Bisnis Digital

bersama Vincent Kristiagung. .

Cara Memulai Digital Marketing

with 22 comments
Jika kita berbicara digital marketing, sebagaimana sudah diulas pada tulisan sebelumnya, spektrum ini sangatlah luas.



Oleh karenanya, penting bagi seorang digital marketer untuk tahu teknik dan resource yang dibutuhkan sebuah perusahaan agar pemasaran digital dapat berjalan dengan baik. Salah satu elemen penting dalam digital marketing adalah aset, kenali apa aset digital yang Anda miliki, dan mulailah untuk fokus dalam beberapa aset saja.

Beberapa aset dalam digital marketing:

  •  Website 
  • Postingan blog 
  • Akun media sosial 
  • Identitas brand (logo, company profile) 
  • Jejak online (review/feedback dari pelanggan dll.) 
Jika Anda sudah memiliki beberapa aset di atas, yang perlu Anda lakukan adalah mengoptimalkan aset-aset tersebut untuk membangun brand yang Anda miliki.

Semisal untuk website dan blog bisnis, tulislah secara berkala artikel yang akan menarik calon pelanggan Anda. Atau melalui sosial media seperti instagram, maka buatlah foto dan video pendek yang menarik dan share-able.

Hal lain yang cukup penting, jika kamu aktif dalam forum atau marketplace publik, maka usahakanlah profil usaha kamu punya rating dan review yang baik dari para pelanggan. Karena hal tersebut juga jadi salah satu tanda bahwa citra brand yang kamu miliki bagus atau tidak di dunia maya.

Jika kamu sudah mulai mengerti tentang digital marketing, ada baiknya kamu tahu juga komponen pengeluaran serta harga digital marketing sebagai acuan dasar.

Intinya sih, amati, tiru, modifikasi. Action dan Action!

Sosmed Berpengaruh ke SEO?

with 14 comments
SEO dan Sosial Media kini adalah dua hal yang memiliki hubungan akrab. Berbeda dengan era SEO beberapa tahun yang lalu dimana kehadiran sosial media hanya benar- benar sebatas sosmed semata. Di era terkini, memanfaatkan sosial media wajib hukumnya untuk para SEO-ers dan pelaku bisnis online.

Tidak bisa dipungkiri lagi, media sosial memiliki peranan yang cukup vital untuk mempengaruhi peringkat website Anda di hasil pencarian. Tidak heran, para SEO-ers dan blogger pun harus aktif di dunia maya demi meningkatkan ranking website nya. Bukan hanya itu saja, Anda ingin mendapatkan trafik gratis dengan cepat dan mudah? Gunakan lah sosial media dengan cerdas. Anda tidak perlu menunggu beberapa bulan seperti teknik SEO yang sebelumnya Anda maksimalkan itu.



CARA MENGGUNAKAN SOSIAL MEDIA UNTUK MENINGKATKAN SEO BLOG

Sosial media itu ibarat menggunakan alat – alat memasak untuk memasak. Dengan penggunaan yang tepat dan cerdas, Anda bisa menghasilkan masakan yang enak untuk disantap dan pastinya disukai oleh banyak orang. Tapi sebaliknya, jika Anda tidak pintar dalam menggunakannya, maka Anda bisa menghasilkan masakan sampah yang bahkan Anda sendiri tidak akan menyukainya.

Sama halnya dalam kehidupan real di sosial media saat ini. Tidak sedikit orang yang meskipun sudah lama eksis di sosial media tapi tidak tahu bagaimana cara menggunakan sosial media yang tepat dan cerdas. Sebaliknya, ada beberapa orang yang karena ingin mendapatkan manfaat dari sosmed ini, akhirnya mereka mencoba terjun dan belajar, akhirnya bisa menggunakan sosial media untuk keperluan blogging dan berjualan online. Anda pilih yang mana?


Kembali lagi ke topik utama, akan seberapa bagus hasil optimasi Sosial media Anda untuk SEO sangat tergantung dari bagaimana Anda menerapkannya, bukan dari teori yang Anda baca. Silahkan simak ulasan kami untuk meningkatkan ranking SEO dengan sosial media :

1. Bangun Fan base atau Basis Follower

Sebuah akun sosial media tidak akan artinya tanpa basis follower atau fanbase. Itulah kenapa Saya memilih untuk menaruh basis #follower ini sebagai langkah awal untuk SEO dengan sosial media. Memiliki basis fans dengan jumlah banyak dan berkualitas tinggi akan mempengaruhi pencarian website Anda di mesin pencari. Follower berkualitas tinggi disini adalah real follower atau follower yang benar- benar nyata di akun sosmed Anda, bukan dari bot, sehingga di dalam sosial media tersebut benar- benar ada interaksi antara akun dan follower-nya.

Dengan fanbase yang bagus dan berkualitas, maka akun sosmed Anda akan memiliki engagement atau keterlibatan yang cukup bagus antar penggemar. Engangement ini bisa berarti likes, comment dan share jika di Facebook, retweet atau favorit di Twitter dan pemberian + di Google Plus.

Ketika engagement di akun sosmed Anda bagus atau biasa disebut memiliki social signal yang baik, maka mesin pencari dapat melihat dan menganalisa aktifitas tersebut. Social signal ini adalah salah satu faktor yang sangat penting di era SEO modern ini. Semakin baik social signal, maka popularitas website Anda semakin baik di mesin pencari.

Tapi kembali lagi, pastikan interaksi ini berasal dari follower berkualitas, bukan follower bot atau juga dengan akun- akun palsu ( kloningan ) di Facebook. Follower berkualitas rendah justru bisa membahayakan akun Anda. Bisa jadi jika Facebook mendeteksi adanya interaksi yang mencurigakan mereka dapat memberkan penalty pada akun sosial media Anda dan hal ini bisa berbuntut juga pada penalti oleh Google berupa penurunan peringkat yang lebih rendah. Tentu Anda tidak mau hal ini terjadi, kan? Maka dari itu, gunakanlah strategi yang ‘halal’ untuk menumbuhkan fanbase Anda.


2. Buat lah Konten yang Menarik dan Mudah Dibagikan oleh Follower Anda

Ketika membuat konten untuk akun sosial media Anda, pikirkan lah konten yang disukai oleh fans Anda, bukan Anda. Sebagai inspirasi, Anda bisa sering- sering melihat newsfeed Anda dan melihat tipe- tipe postingan yang sering mereka bagikan. Sambil menyajikan konten yang mereka sukai, sesekali keluarkan lah konten Anda andalan Anda yang membawa mereka ke website Anda.Membagikan konten website Anda boleh semakin sering ketika fanbase Anda sudah benar- benar terbentuk. Kalau belum ya tunggu, sabar dulu bro’. Biar bagaimana pun tujuan orang menggunakan akun sosial media adalah untuk bersosialisasi. Jadi jangan buru- buru mengajak mereka untuk datang ke website Anda atau membeli produk sebelum Anda benar- benar cukup dekat dengan mereka. Kalau tidak ya siap- siap Anda mendapatkan zong.

Salah satu hal penting yang perlu diingat juga adalah untuk menyetting akun sosial media Anda ke publik, bukan private. Di YouTube, Twitter, Instagram dan Pinterest, beberapa blogger kerap memilih untuk menggunakan private profil. Jika memang Anda sengaja membentuk komunitas rahasia, ya tidak masalah. Tapi jika tujuan Anda adalah untuk meningkatkan rangkin blog dan pengunjung, ini haram dilakukan.

Sama halnya dengan Facebook, pastikan privasi Anda di setting untuk dapat dilihat semua orang, bukan hanya teman ( Friend ) atau hanya Anda. Untuk dapat melihat setting an Anda silahkan masuk ke ‘Setting’ ( Pengaturan ) >> ‘Privacy’.

Dengan konten yang menarik dan kemudahan untuk berbagi pada setiap orang akan membuat akun sosial media tumbuh dengan lebih baik dan tentunya postingan Anda berpotensi untuk dibaca dan di-klik oleh lebih banyak orang. Mendorong pengguna untuk membagikan konten Anda adalah salah satu strategi bagus untuk meningkatkan posisi Anda di pencarian.

3. Penempatan Keyword di Konten Sosial Media Anda

Keyword bukan hanya penting untuk konten blog dan website Anda, tapi juga untuk sosial media. Misanya di Pinterest, salah satu strategi bagus untuk mendapatkan rangking bagus di mesin pencari adalah dengan menggunakan kata kunci yang dibidik dalam Pin atau boards. Sama halnya dengan channel YouTube, penemepatan kata kunci yang tepat akan membawa lebih banyak trafik ke channel video dan juga website sekaligus.

Hal yang sama juga berlaku untuk akun sosial media lainnya. Dengan menggunakan #keyword yang dibidik, maka konten Anda akan semakin mudah ditemukan, apa pun platform sosial media yang Anda gunakan. Sebagai catatan, penggunaan keyword ini bisa Anda gunakan langsung dalam deskripsi status atau sebagai hashtag ( # ).

4. Lakukan Link Building dengan Akun Social Media Anda

Seorang blogger pasti sudah sangat familiar dengan link building, ya? Nah, bukan rahasia lagi bahwa link building ini memiliki peranan yang sangat penting untuk SEO. Link building bukan hanya dilakukan terhadap Web 2.0 atau social bookmark, tapi juga social media.

Di era SEO moder, link di sosial media dianggap berkualitas tinggi dibandingkan dengan jenis link social bookmark yang semakin menurun nilainya. Dan mungkin ini bukan pertama kalinya Anda mendengar betapa pentingnya untuk menaruh link website Anda di setiap social media yang Anda miliki. Link yang Anda taruh di akun sosial Anda ini dikenal dengan istilah ‘social profile link’.

Selain menaruh social profile link, Anda juga dapat memposting konten baru Anda ke sosial media seperti Twitter dan Facebook untuk meningkatkan trafik ke situs web Anda sekaligus mendongkrak rangking pencarian. Nilai plus lagi jika follower Anda ikut membagikan konten Anda dengan meng-klik tombol share sehingga berpotensi untuk menghasilkan lebih banyak trafik gratis lagi.

5. Buat lah Local Listing

Di point terakhir sekaligus penutup, jangan lupa untuk mendaftarkan alamat situs web Anda atau bisnis Anda di local listing Google+ agar semakin banyak customer yang dapat melakukan review terhadap bisnis Anda secara langsung di Google. Jika bisnis Anda sering mendapatkan nilai yang bagus, maka Anda bisa mendapatkan rekomendasi gratis dari Google agar bisnis Anda semakin dikenal oleh banyak orang. Menarik, bukan?Eitsss, bukan hanya di Google+ saja, pastikan juga Anda mendaftarkan lokasi bisnis atau web Anda di halaman Facebook juga. Caranya adalah dengan menuliskan alamat bisnis Anda di setting an fanpage. Anda bisa juga menuliskan hari dan jam buka sehingga customer dapat menghubungi Anda sesuai dengan jam buka bisnis Anda. Manfaat mengaktifkan fitur ini adalah dapat membuat customer Anda lebih mudah menemukan bisnsi Anda dan check in. Semakin banyak search engine mengenali aktifitas ini di akun sosial media Anda, maka akan semakin bagus untuk SEO, khususnya SEO Lokal.
local listing, facebook,map

Kapan Anda akan siap untuk mulai mengelola akun sosial media Anda dengan lebih baik lagi? Dengan pengelolaan yang baik dan konsisten, pasti akun sosmed Anda akan mendongkrak peringkat SEO Anda dengan maksimal. Percaya deh

AIDA, Mbahnya marketing komunikasi

with 9 comments
AIDA adalah akronim dari Attention, Interest, Desire dan Action. Model AIDA secara luas digunakan dalam pemasaran dan periklanan untuk menggambarkan langkah-langkah atau tahapan yang terjadi dimulai ketika konsumen pertama-tama menjadi sadar akan suatu produk atau merek sampai ketika konsumen menguji suatu produk atau membuat keputusan pembelian.

Attention ➡ Interest ➡ Desire ➡ Action

Perhatian ➡ Ketertarikan➡ Keinginan ➡ Tindakan

Mengingat bahwa banyak konsumen menjadi sadar akan Brand melalui iklan atau marketing communications, model AIDA membantu menjelaskan bagaimana pesan marketing communications atau iklan melibatkan konsumen dalam pemilihan Brand.



Pada dasarnya, model AIDA mengusulkan bahwa pesan iklan harus menyelesaikan sejumlah tugas untuk memindahkan konsumen melalui serangkaian langkah berurutan mulai dari kesadaran merek hingga tindakan (pembelian dan konsumsi).

Tidak mungkin seseorang bisa langung spontan tergerak membeli produk hanya dengan mendengar nama sebuah Brand pertama kali. Otak kita punya filter sebelum mengambil keputusan, pasti banyak petimbangan terlebih dahulu. Contohnya saat Anda ingin membeli sepatu, tiba-tiba teman Anda berkata :
"Bro, lu butuh sepatu kan? nih mereknya Cebong, harganya 800 ribu saja"
Atau saat Anda mencoba browsing di lapak-lapak marketplace kemudian Anda menemukan sepatu merek cebong yang deskripsinya pun hanya bertuliskan
"Jual sepatu kulit asli, merek cebong, Minat? hubungi 080989999"
Mungkinkah Anda langsung tergerak membelinya? enggak dong ya? Memang cebong sepatu apaan? Kalau saya sih mending beli Kickers mah kalau harga segitu.

Nah disinilah marketing komunikasi berperan. Memahami konsumen ternyata harus melewati tahapan-tahapan AIDA dulu sebelum akhirnya memutuskan membeli. Berawal dari memperhatikan brand untuk pertama kali (Attention), kemudian mulai tertarik (interest), lalu mulai pengen beli (Desire) sampai akhirnya membuat keputusan (Action). Itulah kenapa saya bilang AIDA ini adalah Mbahnya Marketing Komunikasi, karena AIDA merupakan hal yang paling Fundamental.

Untuk praktek pembuatan pesan iklannya seperti apa, tidak ada yang baku. Anda bisa memulai dengan kampanye tunggal atau beberapa kegiatan promosi sekaligus yang berbeda namun terintegrasi.

Contoh umum kampanye tunggal mungkin bisa berupa brosur atau flyer untuk media konvensional, sedangkan kalau media digital mungkin bisa di Marketplace atau Instagram. Tantanganya disini adalah bagaimana cara membuat pesan iklan yang menarik dan mampu membuat konsumen mengambil tindakan untuk membeli.

Tentu saja menggunakan formula AIDA dong. Dengan Copywriting yang tepat, harapannya kita bisa memformulasikan AIDA ke dalam caption atau deskripsi produk yang akan di posting.

Saya akan buatkan contoh caption beserta penjelasannya dengan format AIDA. Misalnya seperti di bawah
Keren Parah! (Attention) --- Headline pembuka yang menarik dan bikin penasaran 
Nih, sepatu keren seperti yang di pakai presiden saat blusukan yang lagi nge-hits. Sepatu Cebong! (Interest) ---  Sengaja mencatut nama Pak Jokowi biar menarik, kita tahu kalau apa yang dipakai Jokowi selalu trend bukan?
Sepatu berkualitas tinggi kelas internasional ini ternyata dibuat asli oleh anak bangsa lho. Diproduksi terbatas layaknya sepatu premium berharga puluhan juta, namun kamu bisa memilikinya cukup hanya 790.000 saja. Ga cuma artis atau orang kaya saja yang bisa keren, kamu juga bisa. Dijamin bikin temen kamu iri sampai kejang-kejang! (Desire) --- Tambahkan kata-kata yang bisa memompa hasrat untuk membeli , seperti : orang kaya, artis, kualitas internasional, sepatu premium seharga puluhan juta, dll 
Tapi sayangnya penjualnya terbatas, namanya juga sepatu premium, pilihanya cuma ada dua, BELI SEKARANG atau TIDAK SAMA SEKALI (Action)  ---  Sebagai closing langsung ditantang untuk mengambil keputusan.
Ini sekedar contoh saja. Kita bisa lihat bahwa sebuah caption saja harus memiliki copywriting yang terstruktur dan tidak hanya dibuat asal-asalan. Setiap kalimat punya tujuan. Kalau dari awal kalimat  sudah gagal memberikan Attention, Bagaimana mungkin konsumen bisa sampai membeli?

Apalagi di era digital ini, jika mengandalkan satu bentuk promosi saja pasti tidak akan cukup efektif untuk membuat konsumen langsung melewati tahapan-tahapan AIDA. Terlebih lagi, fakta mengatakan bahwa kebiasaan manusia saat ini sangat berubah. Sekarang adalalah era dimana kita lebih suka membaca sesuatu yang pendek, namun banyak (multitasking).

Itulah mengapa sebenarnya kita tidak bisa hanya mengandalkan promosi tunggal, namun juga harus mempunyai kegiatan promosi yang berbeda dan terintegrasi, baik marketing secara konvensional ataupun digital. Dengan  membuat promosi terpisah, satu pesan iklan pun bisa difokuskan untuk salah satu tujuan AIDA agar lebih maksimal, misalnya untuk membuat Attention saja atau Interest saja.

Contohnya untuk digital marketing, ya manfaatkan saja berbagai platform untuk membuat kampanye digital, hanya saja kita akan membuat setiap postingan akan memiliki tujuan tertentu. Postingan pun tidak bisa spontan, harus terencana dan terjadwal dengan baik, misal postingan pertama kita ingin membuat orang perhatian dengan brand cebong, ya berikan saja konten yang kira-kira bisa membuat orang aware terhadap sepatu cebong itu, misal buat postingan yang bikin penasaran, atau bikin Giveaway.

Setelah itu pasti banyak yang mulai interst dong? Kita bisa mulai posting tentang produk knowladge nya atau membuat kampanye tentang keresahan-keresahan yang kira-kira dimiliki konsumen, dengan solusi ya membeli sepatu cebong tadi. Misal sepatu mudah rusak, warnanya cepat kusam, solusinya ya sepatu cebong.

Tidak hanya dalam lingkup platform digital, kita bisa membuat kampanye diluar itu agar menambah ketertarikan misal dengan meng-endors selebgram, membuat expo atau fashion show secara offline dll, nantinya kita pun bisa memanfaatkan event-event tersebut untuk kampanye digital yang lebih kreatif.

Bagaimana membuat kampanye agar konsumen tergerak untuk Action? Buat saja kupon diskon, buat stock terbatas atau pancing dengan free konsultasi dan lain sebagainya

Kita tidak akan bahas teknis disini. Intinya kita bisa membuat formula AIDA dalam pesan iklan yang terpisah. Tinggal ulang-ulang saja siklusnya.

Lalu bagimana apabila muncul pertanyaan seperti ini :
Tapi, mas saya tidak peduli tuh dengan Brand sepatu, yang penting saya beli di pasar, biar murah, tidak masalah produsenya dari mana, hayoloooh, sia-sia dong kegiatan promo berdasarkan model AIDA?
Tepat sekali, tidak menutup kemungkinan bisa saja orang langsung tergerak untuk beli hanya sekali lihat. Itulah alasanya kita juga bisa memaksimalkan formula AIDA ini dalam sebuah pesan iklan tunggal.

Tapi pertanyaanya adalah seberapa efektif untuk target market yang lebih besar? lagi pula, sebelum sepatu yang Anda beli masuk ke pasar, pasti ada tahapan-tahapan AIDA juga kok, setidaknya bagi pemilik kios, Helaww, memangnya produsen sepatu cuma ada 1 atau 2 produsen saja? Pemilik kios di pasar pasti punya banyak tawaran dari produsen sepatu sebelumnya, namun akhirnya hanya memilih produsen tertentu. Meskipun bentuk promosinya sedikit berbeda karena bukan untuk end users.

Dan yang perlu Anda pahami lagi adalah AIDA ini hanya model. Tahukah Anda bahwa model AIDA ini adalah salah satu model penyajian terlama yang sudah lama digunakan dalam periklanan, bahkan sejak pada akhir abad kesembilan belas.

Namun model AIDA ini tidak baku, sejak kemunculan pertama dalam literatur pemasaran dan periklanan, model ini telah dimodifikasi karena munculnya platform media iklan dan komunikasi baru seperti dunia digital saat ini.

Beberapa model alternatif yang dimodifikasi ini pun masih banyak digunakan oleh pembuat iklan saat ini. Padahal selama 100 tahun terakhir, model ini telah mengalami banyak penyempurnaan dan perluasan, sehingga saat ini ada banyak varian yang beredar. Dengan demikian, model AIDA sederhana sekarang hanyalah salah satu kelas model, yang secara kolektif dikenal sebagai model hierarkis atau hierarki model efek.

Saya pun sudah pernah menulisnya model alternatif  yang paling melegenda yaitu AIDCA dan yang terbaru AISAS. Sepertinya Anda harus membacanya, karena model AIDA ini adalah yang paling kuno :p

Keunggulan Digital Marketing vs Konvensional

with 4 comments
Tidak seperti iklan di koran, selebaran brosur dan semacamnya, strategi pemasaran menggunakan media digital khsusunya online bisa diukur secara tepat bahkan real-time. Risetnya pun juga lebih mudah, karena bisa dilakukan dengan online pula.

Dengan menggunakan media digital, Anda bisa mengetahui berapa lama iklan video produk Anda ditonton, berapa persen konversi penjualan dari setiap iklan, dan tentu saja Anda bisa mengevaluasi mana iklan yang baik dan tidak.



Abilitas pemasaran digital akan tracking ini tentu sangat membantu para pebisnis dalam menghitung ROI (return of investment) dari budget marketing perusahaan. Selain faktor kemudahan evaluasi, luas jangkauan geografis juga jadi salah satu keunggulan digital marketing.

Kebiasaan manusia yang hidup serba digital lmenjadi alasan yang kuat mengapa kampanye digital lebih mudah dijalankan. Coba tanya diri aja, lebih banyak baca berita dari media online atau koran?

Dengan memanfaatkan media digital, Anda dapat menyebarkan konten/brand produk Anda ke seluruh dunia hanya dengan beberapa kali klik. Dengan alasain ini pula, metode offline marketing lawas bahkan sudah ditinggalkan sama sekali oleh perusahaan tertentu.

Saya kira perbedaan ini mencolok bukan?

Apa yang dimaksud dengan Digital Marketing?

with 7 comments
Digital marketing adalah segala sesuatu tentang aktivitas promosi baik itu untuk sebuah brand ataupun produk menggunakan media elektronik (digital).

Puluhan tahun silam, media digital marketing sangatlah terbatas, sebutlah televisi atau radio yang hanya dapat menyampaikan informasi secara satu arah. Meskipun bisa dibilang masih belum benar-benar digital.

Namun di Jaman Now, era Internet perkembangan teknologi digital sangat pesat bahkan penerimaannya bisa dibilang cukup luas dari hampir semua lapisan masyarakat, tak ayal membuat model pemasaran digital justru yang menjadi utama.



Dan yang perlu di ingat. Digital marketing itu semakin terintegrasi dengan kampanye digital lain, dia semakin baik.

Contohnya adalah KFC. Kita tahu bahwa KFC adalah bisnis model konvesional. Tapi mereka juga punya website, memiliki akun sosial media baik facebook, twitter ataupun instagram, punya youtube, bahkan iklan di media online.

Mengapa? tentu saja karena ini jaman digital. jaman dimana orang lebih lama menghabiskan waktunya untuk menghabiskan quota internet, jadi kampanye mereka juga harus ada disana, tentunya sesuai dengan target market mereka. Disitulah seninya.


Beberapa contoh teknik pemasaran yang termasuk dalam digital marketing:

Website

Website sendiri bisa berfungsi macam-macam. Bisa dibentuk sebagai media utama, toko online, landing page, follow up, company profil, dll Semua tergantung strategi. Jika memilih  website menjadi media utama mungkin tantangan terbesar adalah mengenai SEO (Search Engine Optimization) dan membuat user interface yang bersahabat dan nyaman.

Market Place

Dulu siapa yang peduli dengan Market Place? Lagi-lagi tergantung strategi Anda. Ada banyak pilihan Market Place bisa digunakan. Selama ada gula, pasti ada semut. Market Place adalah tempat orang-orang berjualan dan mencari barang. Terserah anda mau membuka lapak official sendiri, atau menyerahkan kepada reseller atau distributor. Bahkan bagi Anda seorang Freelancer yang jualan jasa pun bisa.

Social Media

Kalau ini lebih flexibel. Bisa langsung untuk jualan, bisa untuk sekedar membuat kampanye branding, media public relation, follow up, bangun tribes (database pelanggan) bahkan sampai customer service.


Youtube

Mirip dengan social media, cuman lebih menitik beratkan pembuatan konten yang unik dan menyenangkan, bahkan kalau bisa tidak terkesan jualan, tentunya dalam bentuk video. Bisa juga kerjasama dengan youtuber  atau influencer lain dengan mengendorsnya. Sebenarnya tidak hanya youtube sih, banyak alternatifnya. tapi istilah Video Marketing kurang populer jadi pakai istilah Yotube aja deh.

Periklanan online 


Ada macam-macam jenis iklan online, mulai dari FB ads, Adwords, sampai pasang langsung di sebuah media. Tujuannya tentu mencari trafik tertarget yang banyak, kemudian men-drive-nya menuju kampanye promo Anda. Bisa panjang kalau bahas ini.

Email marketing

Saya rasa sudah tahu ya. Tujuanya buat follow up. Disini kita akan mengumpulkan database email sebanyak-banyaknya, contoh seperti pojok kanan blog ini. Kalau data basenya banyak, hasil follow up pun juga luar biasa. Jangan heran kalau Anda cek email Anda banyak sekali email promosi (dan kadang emang berguna sih,pas lagi cari yang diskon atau promo :p)


Mobile Messenger

Hampir sama dengan Email Marketing, tapi lebih personal. Bahkan order, tanya jawab, tiket, bantuan semua bisa dilakukan dalam Mobile Messenger. Emang apa sih Mobile Messenger? itu loh, BBM, Line, Whatsapp, Telegram, dll


Sementara itu dulu, yang penting Anda paham konsepnya. Soalnya banyak yang mengira Digital Marketing itu = Social Media. Padahal Social Media itu hanyalah salah satu bagian kecilnya saja.

Download Software Converter Video untuk Youtube Marketing

with 7 comments
Seringkali dalam menjalankan tugas sebagai internet marketing, kita memanfaatkan Youtube sebagai salah satu strategi pemasaran kita. Youtube marketing masih menjadi pilihan utama para pelaku bisnis affiliate amazon atau clickbank dalam mempromosikan produk-produknya.

Bahkan  untuk mempromosikan toko online, produk atau jasa kita sendiri masih dianggap ampuh meskipun dalam market lokal sekalipun. Alasanya sederhana, Youtube mempunyai jutaan pengunjung setiap setiap hari dan video kita pun berpotensi di index oleh google, sehingga akan banyak traffik yang mengalir.

Bikin video pun juga tidak sulit, dari power point saja kita sudah bisa bikin video yang keren, tinggal masukin foto-foto, tulisan persuasif dan sedikit efek animasi pun sudah bisa menjadi video. Bahkan templatenya pun bisa kita cari di internet dengan mudah dan gratis.



Yang sering jadi masalah adalah ukuran video yang terkadang terlampau besar yang bikin kita susah mengupload dan kelamaan menunggu. Kalau video promosinya cuma satu atau dua tidak masalah, tapi kalau jumlahnya puluhan bahkan ratusan? 

Namanya juga promosi, semakin banyak video, logikanya semakin banyak viewers kan? Tidak hanya Kualitas, Kuantitas juga diperlukan dalam sebuah promosi.

Nah berikut ini saya akan memberikan salah satu tool atau software yang fungsinya untuk mengkonversi ukuran video agar lebih kecil atau bisa juga digunakan untuk merubah format video. Tools ini dalam bentuk portable dan sudah full version.

Jadi tunggu apa lagi? sedot saja filenya langsung DISINI

Kalaupun Anda belum terlalu membutuhkanya ambil saja dahulu. Saya yakin suatu hari nanti juga butuh converter video seperti ini. Dari pada Anda bingung nanti-nanti?

Download Software Converter Video DISINI.

Miliki Alasan yang Tepat

with 13 comments
Seorang motivator meminta salah satu peserta seminar untuk berjalan diatas sebuah balok titian berukuran 20 cm x 20 meter. Seorang wanita maju melakukan sesuai apa yang diperintahkan. Ketika ia telah berhasil melakukan apa yang diperintahkan motivator tersebut dan hendak turun, ia ditahan oleh motivator tersebut. “Sekarang bayangkan balok itu menjembatani antara dua gedung. 

Gedung itu tingginya sekitar 80 meter. Di bawahnya, ada jalanan yang sangat ramai dengan kendaraan yang melintas. Angin cukup kencang sehingga untuk berjalan susah. Bila jatuh kemungkinan besar akan mati. Maukah Anda berjalan melewati balok itu? Jika mau saya akan bayar Anda 10 juta.” 

Wanita itu menjawab dengan tegas “Tidak mau .” “Baik”, kata motivator itu, “Bagaimana kalau anak Anda diculik dan dijadikan sandera. Dan Anda harus menyebrang. Kalau tidak anak Anda akan dilempar ke bawah gedung oleh penculik.” Wanita itu terdiam. Sambil meneteska air mata dia berkata “Ya, saya mau.”



Seringkali dalam menjalankan bisnis online, hambatan terjadi bukan karena ketidakmampuan kita, namun karena kita tidak mau melakukanya. Karena tidak mau berusaha lebih keras, maka kita mendapatkan hasil yang kurang baik dalam pekerjaan kita. Karena tidak mau menginvestasikan untuk belajar, maka kita akan kalah satu langkah dengan pebisnis online lain yang selalu belajar. 


Karena tidak mau membalas email dari pelanggan Anda, maka hubungan dengan pelanggan pun menjadi rusak. Karena tidak mau blogwalking atau menjalin relasi sasama pebisnis online, maka Andapun akan kehilangan “teman” yang mungkin bisa membantu bisnis Anda.

Ya, artikel ini masih berkaitan dengan postingan yang kemarin. Mengerjakan hal yang sama dengan alasan yang berbeda akan mendapatkan hasil yang berbeda pula. Karena itu, jangan terburu-buru berkata lelah, malas, tidak mau atau enggan dalam sebuah pekerjaan, tetapi miliki kemauan untuk menerima dan melakukanya.

Bisnis Online Paling Hot!

with 19 comments
Sekitar 98% bisnis online yang ada di internet adalah scam. Namun Frederick Mann, seorang internet marketer papan atas yang berasal dari Amerika Serikat berhasil menemukan sistem yang dahsyat.

Awal mulanya beliau mulai berinovasi dengan membuat website pelatihan dan penghasil dollar bernama buildfreedom.com. Pada tahun 2004 Frederick Mann memutuskan buildfreedom.com  difokuskan untuk pelatihan saja dan memindahkan website penghasil dollar ke domain baru yaitu justbeenpaid.com sampai punaknya program JSS Tripler resmi dirilis.





Dari waktu ke waktu bisnis ini terus berkembang, dan tepat pada 22 Agustus 2012 justbeenpaid.com resmi mengeluarkan brand baru bernama Profit Clicking dengan 24 server baru, fitur baru dan sistem yang lebih baik. Profit Clicking merupakan solusi 98% bagi orang yang pernah gagal dalam bisnis online. Lebih dari 2 juta orang termasuk Indonesia telah menjalankan bisnis ini. 

Gilanya lagi, Profit Clicking membuka sebuah tantangan dimana dia akan memberikan hadiah/imbalan $1000000 secara cuma-cuma bagi siapa saja yang mampu menemukan kelemahan dari sistem dahsyat yang dimilikinya.


Pasti Anda minimal sudah pernah mendengar atau bahkan mengikuti progam Profit Clicking ini. Namun saat ini kita tidak akan membahas tentang Profit Clicking, melainkan rizkyprofit.com situs adaptasi dari Sistem Profit Clicking yang telah di desain khusus untuk orang Indonesia. 


Sistem ini sama dahyatnya!  Ya, bisnis online paling hot saat ini!


Albert Einstein sudah mengakui bahwa compound adalah keajaiban dunia ke 8

Jika Anda diberikan $1 untuk setiap bola golf yang anda pukul masuk ke lubang. kira-kira berapakah dollarkah yang akan anda terima jika anda memukul 17x dan semua masuk ke lubang, dan setiap lubang yang masuk anda akan mendapat kelipatannya ??
Pukulan #1 = $1
Pukulan #2 = $2
Pukulan #3 = $4
Pukulan #4 = $8
Pukulan #17 = ..... ?
 

Jawabannya adalah $65.536
atau jika dirupiahkan hasilnya adalah Rp.600 jutaan,-!!!!
 

Seperti itulah cara kerjanya rizki profit. Sistem compound!
Setelah membeli “posisi”, Anda akan di bayar 1% setiap hari selama 107 hari,
Contoh : Jadi jika anda memasukkan dana $1.000 (membeli 100 posisi) maka penghasilan harian Anda adalah $10 setiap harinya selama 107 hari. maka $10 yang anda terima itu bisa anda gunakan untuk membeli posisi baru sehingga jumlah posisi anda BERTAMBAH, dengan bertambahnya jumlah posisi anda itu akan menunjukkan bahwa JUMLAH HASIL HARIAN anda juga akan bertambah. dan begitu terus sampai anda bisa menghasilkan tanpa batas sesuai strategy dan waktu yang anda luangkan bersama rizkyprofit.com.


Ok, jika saya memasukkan dana $1000 maka saya bisa beli 100 posisi dan akan berpenghasilan $10 perhari selama 107 hari, jika saya lihat keuntungannya berarti hanya $70 dong ?
Ya betul. Oleh karena itu manfaatkanlah sistem compound untuk meningkatkan penghasilan!

Berapa modal minimal supaya saya bisa menjalankan bisnis ini?
Anda harus membeli minimal 1 posisi dengan harga $10. Semakin banyak Anda membeli posisi semakin besar juga penghasilan Anda.

Apakah rizkyprofit.com adalah situs HYIP, money game atau investasi online yang biasanya berujung SCAM?
Tidak seperti itu. Sistem ini diadaptasi dari sistem bisnis terbaik di dunia profit clicking yang telah di design khusus untuk orang Indonesia. Rizkyprofit.com adalah perusahaan besar yang memiliki banyak produk (server pulsa,website iklan dan property) dan telah bekerjasama dengan banyak perusahaan besar. Alamat kantor rizkyprofit berada di Central Park. Sangat bonavit bukan?

Ok, Tidak usah berlama-lama lagi. Silahkan Anda cek sendiri dan pelajari sistemnya lebih dalam di situs resminya di rizkyprofit.com. Selamat bergabung!


Oh iya,di rizkyprofit.com juga terdapat sistem affiliate untuk meningkatkan penghasilan Anda. Biaya pendaftaran GRATIS!